Bahan:
100 gr buah melinjo
100 gr kacang tanah, cuci, tiriskan
100 gr nangka muda, potong-potong kecil
2 bh jagung segar, potong-potong bulat
1 bh labu siam, potong kecil
7 lonjor kacang panjang, potong 4 cm
50 gr daun melinjo, potong-potong
3 bh cabai merah besar
3 bh kemiri
3 bh bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdm garam
20 gr asam jawa
50 gr gula merah
2 bh tomat merah, potong-potong
2 lbr daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
Cara membuat:
1. Haluskan cabai merah, kemiri, bawang merah, bawang putih, dan garam.
2. Rebus buah melinjo, kacang tanah, dan jagung sampai empuk. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan, asam jawa, gula merah, tomat, daun salam, dan lengkuas. Masak sampai bumbu matang.
3. Masukkan labu siam dan kacang panjang. Masak sampai matang. Terakhir, masukkan daun melinjo. Masak sebentar, angkat.
0 comments:
Post a Comment