Friday, September 19, 2008

lumpia kacang kurma



Bahan:
18 lbr kulit lumpia siap pakai
1 sdm tepung terigu protein sedang dan 1 sdm air, larutkan untuk perekat
minyak untuk menggoreng

Bahan isi:
100 gr kurma, potong kotak
100 gr kacang tanah kupas, cincang kasar
2 sdm madu
1 sdm margarin, lelehkan
1 sdt kulit jeruk lemon
1 sdt air jeruk lemon
1/2 sdt kayu manis bubuk

Cara membuat:
1.
Aduk rata bahan isi.
2. Ambil selembar kulit lumpia. Beri isi.
3. Lipat sisi kiri dan kanan, rekatkan dengan larutan tepung terigu. Gulung.
4. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering.

Untuk 18 buah

Tips: gulung sambil sedikit dipadatkan agar diperoleh lumpia yang padat dan bulat.

bubur ayam

Bahan:
100 gr beras
1.300 ml air
1/2 ekor ayam, buang kulitnya

Bahan:
100 gr beras
1.300 ml air
1/2 ekor ayam, buang kulitnya
100 gr wortel, parut kasar
100 gr jagung manis, pipil
50 gr buncis, potong 1 cm
1 1/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk

Bahan pelengkap:
2 tangkai seledri, iris halus
2 sdm kecap asin

Cara membuat:
1. Rebus ayam dalam air sampai matang. Angkat dan suwir-suwir daging ayamnya.
2. Tambahkan beras dalam air kaldu ayam. Masak sambil diaduk sampai kental.
3. Masukkan wortel, jagung manis, buncis, garam, dan merica bubuk. Aduk sampai matang.
4. Sajikan bubur dengan suwiran ayam dan pelengkapnya.



100 gr wortel, parut kasar
100 gr jagung manis, pipil
50 gr buncis, potong 1 cm
1 1/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk

Bahan pelengkap:
2 tangkai seledri, iris halus
2 sdm kecap asin

Cara membuat:
1. Rebus ayam dalam air sampai matang. Angkat dan suwir-suwir daging ayamnya.
2. Tambahkan beras dalam air kaldu ayam. Masak sambil diaduk sampai kental.
3. Masukkan wortel, jagung manis, buncis, garam, dan merica bubuk. Aduk sampai matang.
4. Sajikan bubur dengan suwiran ayam dan pelengkapnya.

Monday, September 15, 2008

rempeyek kacang

bahan:
1 gls tepung beras
1 gls tepung kanji
± 1 gls santan kental
1 btr telur
½ ltr kacang tanah, iris halus
½ ltr minyak goreng

Bumbu Halus:
5 btr kemiri
1 sdt ketumbar
1 ptg kencur
3 siung bawang putih
1 cm kunyit, digoreng
10 lbr daun jeruk, buang tulang tengahnya
Garam secukupnya

cara membuatnya:
• Tepung beras dan tepung kanji dicampur rata.
• Campuran tepung ditambahi santan kental sedikit demi sedikit sampai adonan agak kental.
• Tambahkan dalam adonan, bumbu yang sudah dihaluskan, daun jeruk yang diiris halus, aduk rata.
• Panaskan minyak, dan goreng rempeyek dengan api sedang.

Tips: Setiap satu sendok sayur adonan rempeyek ditaburi dulu dengan kacang yang sudah diiris halus. Baru dituang di minyak panas.

Timphan asoe kaya


SRIKAYA

Bahan:
Telur 8 buti
Santan kental + ¾ gelas (dari 1 btr kelapa)
Gula Pasir ¼ kg, dibagi 2
Adas Manis sejumput
Daun Pandan 2 lembar, sobek-sobek
Tepung Terigu 1 sdm


Bahan:
Labu Kuning + ½ kg, potong kotak kecil
Gula Pasir 3 sdm
Santan encer 1 gelas
Tepung Ketan + ½ kg
Garam secukupnya
Daun Pisang muda secukupnya

Cara membuat:
SRIKAYA

Aduk terigu dengan sebagian gula.
Kocok telur dan sebagian gula dengan pengocok manual sampai tercampur rata.
Masukkan santan dan bahan lain. Aduk rata.
Masukkan campuran terigu dan gula.
Masak sambil terus diaduk sampai kental. Dinginkan.

TEPUNG
Rebus labu, santan dan gula sampai ,abu hancur (seperti membuat kolak). Dinginkan.
Campurkan dengan tepung sampai bisa dipulung, tapi tidak keras.

Penyelesaian:
Olesi daun pisang muda dengan minyak.
Ambil adonan tepung + 2 sdt. Bulatkan, tipiskan.
Isi dengan 1 sdt adonan srikaya. Gulung.
Kukus + 10 menit

bakwan jagung wortel


Bahan:
1 buah jagung manis, serut
2 buah wortel, serut
75 gr terigu ato secukupnya
1 sdt ketumbar bubuk
1 siung bawang putih parut
1/3 sdt merica bubuk
garam & gula secukupnya
50 ml air matang/kaldu segar ato secukupnya
1 butir bawang bombay, cincang kasar
3 siung bawang putih, cincang
4 tangkai daun bawang (spring onion), iris halus
Cara:
Aduk semua jadi satu, goreng sesendok demi sesendok hingga matang.
Sajikan hangat.
Note:
Bisa ditambah sayur lain spt buncis, kacang polong beku, dll
Buat penyedap, air diganti kaldu segar yg pekat *slalu nyimpen stok kaldu pekat*

sup bola jamur



Bahan :



  • 1 potong Dada ayam
  • 1 pak kecil Jamur kuping
  • 1 pak kecil Soun (direndam)
  • 2 siung Bawang putih (dikeprak)
  • 1 btr Telur (ambil putihnya)
  • 2 buah Kaki ayam
  • Merica halus, garam dan bumbu penyedap secukupnya


Cara Memasak :



  • Cuci kaki dan dada ayam sampai bersih, rebus dengan air yang cukup untuk kaldu.
  • Setelah mendidih, tambahkan bawang putih, garam, merica, dan bumbu penyedap.
  • Bila dada ayam sudah empuk, angkat dan giling hingga halus.
  • Campurkan soun, jamur kuping dan putih telur.
  • Buat adonan tersebut menjadi bola - bola kecil.
  • Masukkan dalam kaldu, rebus hingga bola adonan naik, angkat dan sajikan.

sate ayam


Bahan :
1 ekor Ayam (yang gemuk dan muda)
3 siung Bawang putih (haluskan)
3 siung Bawang merah
5 btr Kemiri
5 sdm Kacang tanah (digoreng)
3 buah Cabe merah (buang bijinya, rebus dan tumbuk halus)
4 sdm Air
Gula merah, kecap manis, garam dan jeruk nipis secukupnya
Tusukan sate secukupnya


Cara Memasak :
Potong daging ayam menjadi persegi kecil - kecil seperti dadu.
Tusukkan 5 potong daging dengan tusuk sate, gajih / lemaknya ditaruh ditengah.
Campurkan bawang putih dengan 4 sdm kecap manis, 2 sdm minyak ayam, dan air, aduk rata.
Celupkan sate tersebut kedalam campuran bumbu.
Bakar sate hingga bumbunya meresap, tiriskan.
Tumis kemiri, kacang tanah, bawang merah dan gula merah, masukkan air secukupnya.
Angkat dan tambahkan cabe merah serta garam secukupnya, aduk lalu haluskan.
Sajikan sate dengan bumbu kacang, kecap manis dan perasan jeruk nipis.
Apabila kurang pedas, tambahkan cabe lagi sesuai selera.






Image


Bahan :







  • 1 ekor Ayam (yang gemuk dan muda)
  • 3 siung Bawang putih (haluskan)
  • 3 siung Bawang merah
  • 5 btr Kemiri
  • 5 sdm Kacang tanah (digoreng)
  • 3 buah Cabe merah (buang bijinya, rebus dan tumbuk halus)
  • 4 sdm Air
  • Gula merah, kecap manis, garam dan jeruk nipis secukupnya
  • Tusukan sate secukupnya

Cara Memasak :



  • Potong daging ayam menjadi persegi kecil - kecil seperti dadu.
  • Tusukkan 5 potong daging dengan tusuk sate, gajih / lemaknya ditaruh ditengah.
  • Campurkan bawang putih dengan 4 sdm kecap manis, 2 sdm minyak ayam, dan air, aduk rata.
  • Celupkan sate tersebut kedalam campuran bumbu.
  • Bakar sate hingga bumbunya meresap, tiriskan.
  • Tumis kemiri, kacang tanah, bawang merah dan gula merah, masukkan air secukupnya.

  • Angkat dan tambahkan cabe merah serta garam secukupnya, aduk lalu haluskan.


  • Sajikan sate dengan bumbu kacang, kecap manis dan perasan jeruk nipis.


  • Apabila kurang pedas, tambahkan cabe lagi sesuai selera.



























Comments

pepes tahu telur asin

Bahan :
250 gr Tahu (dilumatkan)
3 btr Telur asin mentah
100 ml Santan
2 lbr Daun salam
1 btg Serai (memarkan)
1 buah Tomat (diiris)
5 lbr Daun kemangi
Garam dan merica secukupnya
Daun pisang (untuk membungkus)

Bumbu yang dihaluskan :
5 siung Bawang merah
3 siung Bawang putih
5 buah Ebi

Cara Memasak :
Campurkan bumbu yang dihaluskan dengan tahu, telur asin, santan, garam dan merica, aduk rata.
Ambil selembar daun pisang, alasi dengan daun salam, serai, sepotong tomat dan kemangi.
Tuangkan adonan diatasnya, bungkus lalu kukus hingga matang.
Angkat dan siap disajikan

SIOMAY

ImageBahan-bahan :

  • 500 gr Daging ikan tengiri dihaluskan

  • 100 gr Tepung sagu
  • 1 sdt Air jahe

  • 1/2 sdt Lada bubuk

  • 1/2 sdt Gula halus
  • 1 sdt Minyak wijen jika suka

  • 1 sdm Ebi disangan dan direndam (agar mudah lunak)
  • Garam secukupnya


Cara Membuat:

  • Campur semua bahan, aduk hingga rata dan kalis, balutkan pada tahu dan telur rebus sisanya bulatkan sesuai selera.

  • Kukus siomai di dalam kukusan hingga matang, jika suka tambahkan kol yang digulung dan pare(dapat diisi dengan siomay)



Sambal Kacang :

  • 250 gr Kacang tanah digoreng
  • 3 siung Bawang putih digoreng

  • 4 buah Cabe merah dibuang bijinya digoreng
  • 1 sdm Gula pasir

  • 1/2 sdt Garam
  • 400 ml Air matang

  • Kecap manis dan jeruk limo secukupnya.

  • Haluskan semua bahan dengan diulek atau dibleder hingga halus kecuali kecap manis dan jeruk limo.

ayam goreng bmok berek

ImageBahan :
1 ayam yg gemuk dan muda

8 bawang merah

3 siung bawang putih

1 ibu jari langkuas

4 lembar daun salam

garam secukupnya

air kelapa

minyak utk menggoreng


Cara membuatnya :
Ayam setelah dibersihkan dibelah dua. Taruh di wajan, bubuhi bumbu-2 ( 2 macam bawang dan garam ) yg telah ditumbuk halus.

Langkuas dipukul sampai pecah-pecah, salam dibiarkan utuh. Tuangi air kelapa, tutup wajannya, godok dgn api besar. Jika sudah mendidih apinya dikecilkan.

Godok sampai ayamnya empuk. Lalu goreng dgn minyak yg panas sekali

tips sukses buat donat kentang

Membuat donat sesungguhnya sangat mengasyikkan! Asalkan kita memberi perhatian khusus pada beberapa hal, donat akan bundar cantik, dan lezat.

1. Siapkan semua bahan terlebih dahulu tanpa ada yang boleh ketinggalan satu pun, meski garam sekalipun.
2. Ingat aturan bikin roti, ragi tidak boleh bertemu garam dan atau mentega. Sebab, ragi bisa mati, sehingga adonan tak mau berkembang. Garam dan mentega dimasukkan setelah adonan setengah kalis.

3. Haluskan kentang sampai benar-benar halus, kalau perlu dengan blender, supaya adonan bisa licin.

4. Setelah halus, dinginkan kentang sebelum dibuat donat. Kalau tidak dalam keadaan dingin, ragi langsung mati.

5. Buat adonan hingga kalis elastis, ikuti step by step pada resep, hingga ketika dibulatkan permukaannya halus licin. Bulatan yang halus dan licin akan membentuk donat yang bulat cantik ketika digoreng/merekah.

6. Istirahatkan adonan sekitar 20-30 menit (tergantung cuaca), tutup dengan plastik supaya permukaannya tidak kering.

7. Lubangi bagian tengahnya, goreng dengan panas sedang (supaya donat matang sempurna sampai bagian dalam).

8. Menggunakan sumpit, buat gerakan memutar pada lubang donat ketika donat mulai digoreng dan merekah, agar bentuknya membundar cantik. Gerakan memutar (sentrifugal) akan membantu terbentuknya donat yang bundar.

9. Bila salah satu sisi sudah kuning kecokelatan, segera balik, teruskan menggoreng sampai kedua sisi cokelat. Angkat. Tiriskan.

rendang ayam kacang merah


Bahan:
1 ekor ayam kampung, potong 8 bagian
10 butir bawang merah, iris halus
6 siung bawang putih, iris halus
2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
1 lbr daun kunyit
1,5 sdm air asam
100 gr kacang merah kering, dipresto
1.200 ml santan dari 1,5 butir kelapa
200 gr kelapa parut, sangrai, haluskan

Bumbu halus:
8 buah cabai merah keriting
8 buah cabai merah besar
3 cm jahe
4 cm lengkuas
1 3/4 sdt garam
3/4 sdt gula pasir

Cara membuat:
1.
Lumuri ayam dengan bumbu halus. Diamkan 30 menit.
2. Masukkan bawang merah, bawang putih, serai, daun kunyit, air asam, dan kacang merah. Aduk rata. Tuang santan sedikit-sedikit dan masak sampai meresap.
3. Masukkan kelapa sangrai. Aduk sampai kering.

dark n sweet cake


Bahan:
5 btr telur
175 gr gula pasir
135 gr selai stroberi
130 gr tepung terigu
20 gr tepung maizena
15 gr cokelat bubuk
1/2 sdt baking powder
175 gr minyak goreng

Bahan topping:
400 gr whipped cream kocok
250 gr dark compound chocolate, parut kasar

Hiasan:
cokelat batang

Cara membuat:
1. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang, tambahkan selai stroberi, kocok rata.
2. Tambahkan tepung terigu, tepung maizena, cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
3. Masukkan minyak goreng, aduk rata. Tuang adonan ke dalam 2 loyang bulat 22 cm tinggi 3 cm yang sudah diolesi minyak goreng dan dialasi plastik. Kukus selama 40 menit.
4. Setelah kue dingin, potong bagian tengahnya, oleskan whipped cream. Tumpuk lagi dengan kue. Oles semua permukaan kue dengan whipped cream, hias dengan cokelat parut dan tata cokelat batang mengelilingi kue.

kroket kentang



Bahan:
2 kg kentang tes
3 btr kuning telur
2 sdm mentega butter
3 sdm susu bubuk
250 gr tepung kentang.
1/2 sdt chicken powder
3 sdt garam
1/2 sdt pala
1/2 sdt lada


Cara membuat:
1. Kukus kentang, lalu goreng, haluskan, campur dengan sisa bahan lainnya, aduk rata.
2. Ambil satu genggam adonan, pipihkan, isi dengan bahan isi, bentuk bulat lonjong, gulingkan di tepung terigu, celup dengan putih telur, lalu gulingkan pada tepung panir.
3. Goreng dalam minyak panas dengan api sedang hingga kuning kecokelatan. Angkat.

Bahan isi:
1/4 kg daging sapi cincang, disangrai
100 gr wortel rebus, potong halus
100 gr buncis rebus, potong halus
2 sdm bawang goreng
2 sdm kecap manis
1/2 sdt lada
1/2 sdt vetsin
2 sdt garam
1 sdm gula


Cara membuat:
Tumis semua bahan dengan sedikit minyak.

donat kentang


Bahan:
500 gr tepung terigu protein tinggi
50 gr susu bubuk
11 gr ragi instan
200 gr kentang, kukus, haluskan dan dinginkan
100 gr gula psir
75 gr mentega
1/2 sdt garam
4 btr kuning telur
100 ml air dingin


Cara membuatnya:
1.
Dalam wadah, campur tepung terigu, gula, susu bubuk, ragi instan, aduk rata, masukkan kentang halus, tuang telur dan air dingin, uleni hingga rata dan setengah kalis.
2. Beri mentega dan garam, uleni terus hingga kalis elastis. Istirahatkan 15 menit.
3. Bagi adonan, masing-masing 50 gr, bulatkan. Diamkan 20 menit, hingga mengembang.
4. Lubangi tengahnya, menjadi bentuk donat, segera goreng sampai kuning kecokelatan.
5. Angkat, tiriskan. Taburi gula donat, atau hias dengan cokelat.

NASABE RECIPES | Template by - nasabe net - 2008